FileSearchEX merupakan aplikasi
alternatif pencari file di windows explorer yang mampu berperan menggantikan program search bawaan windows, mesin pencari file apabila kita lupa menyimpan file dimana tempatnya. Jika sobat memiliki komputer dengan speed lambat biasanya program search windows juga ikut-ikutan lambat meload hasil pencarian. Dengan File Search EX sobat akan mendapatkan sensasi pencari file super cepat. software ini portable dan gratis.
Untuk cara termudah menggunakannnya sobat cukup buka file .exe FileSearchEX. Kemudian masukan nama file atau folder yang ingin dicari dikotak yang disediakan lalu di menu look in klik browse untuk target lokasi misal di drive D:\.
Lalu klik search. akan muncul hasilnya secepat kilat.
Kita juga dapat mengatur pencarian yang lebih spesifik lagi dengan melakukan pengaturan pada opsi berdasarkan date, size, advanced option.
Aplikasi serupa File Search Ex ini pernah juga dibahas disini everything software pencari file paling cepat.
[Download FileSearchEX]
Artikel keren lainnya: