Kabar baik untuk pengguna email gmail sekarang kita bisa
kirim sms gratis lewat gmail melalui fitur SMS in Chat. Dengan gmail bisa mengirim dan menerima sms dengan mudah.
Sebelumnya layanan ini sudah ada sejak lama tapi hanya untuk negara Amerika Serikat saja kini sudah merambah ke banyak negara termasuk Indonesia. Kita dapat mengirim sms baik untuk dalam negeri maupun luar negeri. Untuk dalam negeri baru mendukung operator telkomsel dan indosat.
Fitur kirim sms gratis ini tentunya sangat membantu pengiriman ke luar negeri. Kita tahu tarif sms internasional saat ini telkomsel Rp. 500 dan indosat Rp. 600, bayangkan lewat gmail kita hanya perlu koneksi internet saja.
Untuk mendapatkan fasilitas sms in chat ini perlu melakukan instalasi. Caranya Login ke gmail. Buka Gmail Labs. Aktifkan fitur "SMS (text messaging) in Chat" dan "SMS in Chat gadget" lalu klik "Enable". Kemudian, gerakan mouse ke bawah lalu klik "Save Changes". Penginstalan selesai. Di panel kiri inbox Gmail akan muncul tab "Send SMS".
Untuk mulai menggunakan masukkan nomor tujuan disertai kode negara contoh +6281317109xxx (+62 untuk Indonesia), setelah itu tekan enter. Akan ada permintaan memasukkan detail kontak. Begitu kontak diregistrasi, muncul pop-up window mirip Gtalk.
Pengiriman sms dibatasi jumlahnya. Kita dibolehkan mengirim 50 sms per hari (24 jam). Namun bagi saya pribadi 50 sms sudah cukup banyak.
Sekedar informasi yang ingin melacak nomor hp klik disini:
Melacak Lokasi Nomor Hp GSM/CDMA
Artikel keren lainnya: