Setelah sebelumnya saya membahas tentang cara menghidupkan komputer secara otomatis kali ini kebalikan dari postingan kemarin shutdown windows XP otomatis. Lumayan bisa diterapkan
bila kita suka nonton video lewat komputer malam-malam sambil rebahan jadi tidak lagi khawatir jika ketiduran terus lupa matiin komputer karena komputer pun bisa mati dengan sendirinya.
Untuk mengatur jadwal kapan komputer mati masuk ke menu run (windows+r), pada kotak dialog ketikkan
tsshutdn XXXX /powerdown
XXXX adalah waktu mundur dalam hitungan detik dimana windows akan shutdown secara otomatis. Misalnya kita mengatur waktunya satu jam (3600 detik) maka tuliskan tsshutdn 3600 /powerdown lalu klik OK.
Akan muncul kotak dialog command prompt lalu tekan enter, jangan menclose command prompt tersebut karena hal tersebut sama artinya kita membatalkan perintah shutdown otomatis.
Gitu aza dech, dicoba yach!!!
Artikel keren lainnya: